Yurnaldi: Beberapa titik di lereng Gunung
Singgalang ikutan retak pada Gempa 30 September 2009, tepatnya di ketinggian
1100 mdpl, di kandang harimau, jorong pahambatan nagari Balingka Kecamatan IV koto
Kabupaten Agam Sumatera Barat, dengan panjang retakan mencapai 30 meter. lebar
retakan antara 0,5 - 7 Cm, dam kedalaman retakan mencapai 1 Meter lebih, masih
ada retakan lain yang tidak terjankau, pada posisi antara jorong kotohilalang
dengan jorong pahambatan,semoga tak menimbulkan bencana lain
Nasbahry: Apa ada perhatian dari Pemda ?
Yurnaldi:
Laporan tertulis sudah kita buat tapi karena kesibukan lain belum sempst
terkirimkan, mudah-mudahan melalui media ini bisa diketahui oleh semua pihak,
kita butuh tenaga ahli untuk mempelajarinya, apalagi sekarang musim hujan.
Nasbahry:
keretakan itu adalah petanda, klimaksnya adalah longsor yang akan menimpa
daerah di bawahnya, tindakan preventif adalah memberitahu warga yang ada di
daerah bawah.
Yurnaldi:
Untuk masyarakat sekitarnya sudah, diatasnya sarasah, apabila retakan tadi
runtuhnya ke arah kiri dari bawah akan membendung aliran sungai mungkin akan
terjadi GALODO yang muaranya sampai ke ngarai sianok, tapi kalau retakan runtuh
ke arah kanan, agak sedikit aman karena menimbun dataran rendah yang tak ada
sumber air, namun mudah mudahan tak ada pergeseran dibagian dalam bumi, tanah
bercampur pasir bungin yang lebih banyak, dan ditumbuhi padang ilalang, tidak
seberapa pohon besar.
(dihentikan 17-2-2011)
No comments:
Post a Comment